5 Cara Nonton TV di HP Tanpa Kuota Sedikitpun

5 Cara Nonton TV di HP Tanpa Kuota Sedikitpun

Cara nonton TV di HP tanpa kuota 1 Kb pun dapat dengan mudah dilakukan. Pada era sekarang, menonton TV tak harus menggunakan televisi tabung maupun LCD yang berukuran besar. Cukup menggunakan HP pun, siaran TV lokal dapat dengan mudah ditonton dimanapun dan kapanpun.

Dengan bantuan mobile TV tuner, siaran TV lokal pun dapat ditonton secara offline di HP. Mobile TV tuner merupakan suatu alat berfungsi yang fungsinya untuk menerima sinyal saluran televisi lokal. Dengan adanya teknologi ini, menonton TV melalui handphone pun tidak perlu takut menghabiskan kuota. Adapun cara nonton TV di HP tanpa kuota dapat disimak pada penjelasan di bawah ini:

1. Menggunakan iDTV Mobile TV

Cara pertama adalah menggunakan iDTV Mobile TV. Meskipun tanpa kuota internet, tampilan grafis TV-nya pun bersih dengan kualitas yang baik.  iDTV Mobile TV ini memerlukan mobile TV tuner dalam pengoperasiannya. Untuk dapat menikmati siaran TV dengan aplikasi ini, smartphone yang digunakan minimal harus OS Android versi 4.0.3 dengan prosesor Android Dual-Core.

Smartphone Android yang akan menggunakan iDTV Mobile TV ini memerlukan USB OTG untuk menghubungkannya. Beberapa contoh perangkat yang dapat menginstal aplikasi ini adalah Samsung Galaxy SII, Samsung Galaxy Note, dan Asus Nexus 7.

2. Menggunakan PadTV HD

Cara nonton TV di HP selanjutnya adalah melalui aplikasi PadTV HD. Fitur yang dimiliki pun tergolong bagus juga lengkap dibandingkan dengan aplikasi lainnya. PadTV HD tentunya juga membutuhkan mobile TV tuner untuk menangkap sinyal televisi lokal.

Keunggulan yang dimiliki PadTV HD adalah dapat merekam siaran televisi yang sedang berlangsung, kemudian menyimpannya di smartphone. Syarat penggunaan aplikasi ini adalah prosesor Android yang digunakan harus dual-core minimal 1 GHz. Selain itu, sistem operasi yang digunakan minimal adalah OS 4.1.

3. Dengan Air DTV

Air DTV merupakan salah satu aplikasi yang terbaik untuk menonton TV secara offline di HP. Aplikasi ini memiliki berbagai macam siaran TV lokal yang dapat dipilih cukup dengan memindainya. Seperti aplikasi lain, Air DTV ini pun juga membutuhkan mobile TV tuner untuk menangkap sinyal televisi.

Fitur yang dimiliki Air DTV pun sangat lengkap, mulai dari subtitle, perekaman, dan telah support HD yang harus Quad Core. Selain itu, Air DTV juga memiliki berbagai fitur lain yang keren. Sehingga menonton televisi pun menjadi nyaman dan lega.

4. Memanfaatkan DTV Viewer

DTV Viewer untuk menonton TV di HP tanpa perlu menggunakan data seluler sama sekali. Aplikasi ini memungkinkan menonton televisi digital dengan bantuan Geniatech DTV Box. Tampilan televisi yang dimiliki pun berkualitas tinggi sehingga menonton TV pun menjadi nyaman.

Keunggulan yang dimiliki DTV Viewer ini adalah dapat menggunakan dua perangkat Android untuk menikmati siaran TV. Namun hanya satu perangkat yang dapat memindah saluran frekuensi DTV.  Meski demikian, pilihan aplikasi yang baik untuk digunakan.

5. Menggunakan TDT HD TV

Cara terakhir agar dapat menonton TV menggunakan handphone tanpa perlu kuota adalah menggunakan TDT HD TV. Aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk bebas menggunakan siaran TV tanpa menggunakan koneksi internet baik 3G maupun 4G. Fitur yang dimiliki pun canggih, bahkan tidak dimiliki oleh aplikasi lain. Seperti rekaman tayangan, video, maupun panduan program TV.

Aplikasi dapat diinstal pada Android dengan prosesor minimal 1 GHz dengan sistem operasi minimal 4.1. Untuk hasil yang maksimal, sebaiknya menggunakan Android dengan spek yang lebih tinggi dari yang disebutkan tersebut. Sehingga menonton TV di HP pun menjadi semakin nyaman dan puas.

Itulah beberapa cara nonton TV di HP tanpa kuota yang dapat dilakukan dimanapun dan kapanpun. Sehingga tidak perlu boros kuota internet untuk menonton TV. Cukup membeli satu produk saja, maka dapat menghemat penggunaan kuota internet.

Pencarian Popular

https://loganime com/3146/5-cara-nonton-tv-di-hp-tanpa-kuota-sedikitpun html,tv digital tanpa kuota di hp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *