Apa Itu Kuota Aplikasi Edukasi? Simak Cara Mengaktifkannya di 5 Operator Ini

apa itu kuota aplikasi edukasi

Dalam mendukung pembelajaran daring selama masa pandemi Covid-19, berbagai upaya dilakukan pemerintah sehingga pendidikan tetap diterima secara merata oleh anak bangsa. Baru-baru ini hadir inovasi baru berupa kuota edukasi. Apa itu kuota aplikasi edukasi? Sederhananya, kuota ini dapat digunakan untuk mengakses berbagai platform / aplikasi belajar online. Sudah banyak provider menyediakan paket berupa kuota belajar dengan harga yang terjangkau. Inilah cara mengaktifkannya:

1. Tri

Unduh aplikasi BimaTri yang berukuran 44 MB di market Play Store. Apa itu kuota aplikasi edukasi di Tri? Di provider ini, kuota edukasinya termasuk dalam bagian dari paket AlwaysOn, atau yang lebih dikenal dengan AON. Pengguna dapat memilih sendiri durasi hari sampai jumlah kuotanya sesuai kebutuhan. Paket yang tersedia di Tri dimulai dari 750 MB untuk tiga hari, hingga 7,5 GB untuk pemakaian 30 hari.

Setelah mengunduh BimaTri, jalankan aplikasinya dan lakukan log in terlebih dahulu. Geser ke bawah sampai menemukan paket AlwaysOn. Pilihlah paket yang diinginkan, kemudian lakukan konfirmasi dengan klik “Beli”. Sesudah itu tinggal menunggu prosesnya selesai, maka kuota edukasi sudah bisa digunakan.

2. Telkomsel

Download aplikasi dengan nama MyTelkomsel yang ada di Play Store (Android) atau App Store (Apple). Mengaktifkan kuota edukasi hanya bisa dilakukan melalui aplikasi berukuran 27 MB ini. Paket belajar yang dimiliki Telkomsel cukup terjangkau dan terdiri dari dua, yaitu Paket Kuota Ilmupedia dan Conference.

Buka MyTelkomsel, lalu pilih pada menu “Belanja”, kemudian “Internet”. Bisa juga dengan langsung tekan “Buy Package” yang ada di homepage. Scroll layarnya sampai ada kolom bertuliskan “Pendidikan”, lalu pilihlah “Kuota Belajar Rp10”. Selanjutnya lakukan konfirmasi pembelian, jika berhasil maka pengguna sudah bisa memakainya untuk mengakses berbagai platform belajar dengan kuota 10 GB.

3. AXIS

Daftarkan nomor AXIS yang digunakan ke admin sekolah, kampus, maupun institusi pendidikan lainnya. Selanjutnya nomor yang telah didaftarkan akan dikirimi SMS pemberitahuan dari AXIS. Pengguna bisa memeriksa lewat website resmi AXIS untuk melihat apakah nomornya sudah terdaftar.

Setelah itu kuota subsidi akan dikirimkan setiap bulan secara otomatis. Penggunaan kuota ini bisa diperiksa melalui aplikasi AXISNET dengan ukuran 13 MB di toko aplikasi digital. Bahkan melalui aplikasi tersebut juga bisa mendapat tambahan kuota dari AXIS sebesar 55 GB untuk proses belajar mengajar.

4. IM3 / Indosat

Buka aplikasi MyIM3. Sebelumnya, unduhlah aplikasinya yang berukuran 48 MB di Play Store. Apa itu kuota aplikasi edukasi? Di IM3 dan Indosat, paket yang disediakan bernama Indosat IMClass. Setelah membuka MyIM3, lanjutkan dengan tekan “Beli” di halaman utama bagian bawah. Selanjutnya carilah kolom “Internet”, lalu geser hingga muncul pilihan IMClass.

Klik di paketnya, lalu cari yang durasi waktu dan jumlah kuotanya sesuai dengan keperluan. Paket edukasi Indosat bisa diaktifkan dengan klik “Beli Sekarang”. Kelebihan Indosat yakni memberikan kuota belajar dalam jumlah sangat besar yaitu 30 GB dalam masa penggunaan 30 hari.

5. Smartfren

Lakukan pembelian paket untuk belajar yang ada di Smartfren. Cara membeli lewat provider ini cukup mudah, yaitu lewat aplikasi mySF. Unduh aplikasi berukuran 51 MB ini di berbagai toko aplikasi sesuai tipe hp. Bisa juga dengan menu *123*2*8# lalu pilih paket yang diinginkan dan konfirmasi pembeliannya. Paket yang ada di Smartfren yakni 5 GB kuota utama dan 30 GB kuota belajar dengan harga 35 ribu saja untuk satu bulan. Pulsa akan otomatis dikurangi dan kuota belajar bisa digunakan.

Demikian informasi tentang apa itu kuota aplikasi edukasi. Melihat perkembangan Covid-19 yang belum juga mengalami penurunan berarti, pemerintah gencar melakukan kajian dan memperbanyak fasilitas yang dapat menunjang kegiatan belajar dan mengajar. Melalui hadirnya kuota edukasi dari provider tanah air ini, harapannya pelajar dan pengajar dapat beradaptasi dengan situasi saat ini sehingga tetap bisa belajar dan berkembang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *