Cara Merubah Sandi WiFi IndiHome dengan Mudah dari PC dan Hp

Cara Merubah Sandi WiFi IndiHome dengan Mudah dari PC dan Hp

Mengganti sandi pada WiFi perlu dilakukan secara rutin. Kebiasaan ini dapat mengurangi risiko sehingga jaringan tidak digunakan sembarang orang atau bahkan diretas. Cara merubah sandi WiFi IndiHome cukup sederhana dan bisa dilakukan melalui PC, laptop, ataupun hp. Pengguna bisa menyelesaikan penggantian password untuk mencegah banyaknya perangkat tidak diketahui yang turut memakai jaringannya sehingga menjadi lambat.

Mengubah Sandi WiFi dari PC / Laptop

Cara pertama dalam mengganti password yaitu lewat komputer. Pengguna dapat memakai laptop ataupun PC dengan merk apa saja, yang penting terhubung dengan jaringan WiFi yang sedang digunakan. Ada beberapa langkah yang perlu diikuti untuk menggantinya seperti berikut ini:

1. Koneksi dengan WiFi

Hubungkan perangkat komputer ke WiFi Indihome yang ingin diubah kata sandinya. Pengguna masih bisa mengaksesnya dengan password lama dari laptop atau PC. Selain itu, penggantian password dari kabel LAN juga dapat dicoba ;ebih dulu. Caranya yaitu dihubungkan dengan kabel yang sama dengan penyalur WiFinya.

2. Akses Alamat Khusus

Bukalah PC atau laptop, sambungkan dengan browser yang biasanya dipakai seperti Google atau Mozilla. Pada bagian pencarian ketikkan alamat “192.168.1.1” lalu tekan Enter. Setelah berhasil masuk ke halaman utama, cara merubah sandi WiFi IndiHome selanjutnya adalah menuliskan username beserta kata sandi lama user internet.

Jika sebelumnya tidak pernah masuk alamat ini, masukkan username dengan nama “user”. Setelah itu, jangan lupa akses juga menu “Settings”. Kemudian pilih opsi “Network”, tetap klik sampai bar berikutnya muncul.

3. Mengganti Kata Sandi

Pilih WLAN begitu sudah masuk ke menu “Network”, kemudian ketuk sub menu bernama “Security”. Nantinya akan ada beberapa kolom pada sebelah kanan layar. Perhatikan di bagian WPA Passphrase. Buatlah password baru dan jika sudah selesai tekan “Submit” untuk menjalankan prosesnya.

Tunggu hingga kata sandi berhasil diubah dan pengguna sudah dapat melakukan koneksi ke WiFi IndiHome menggunakan sandi baru. Ingat dengan seksama kata sandi ini jangan sampai lupa. Biasanya seluruh perangkat yang tadinya tersambung dengan password lama akan terputus dan perlu dihubungkan kembali ke sandinya yang baru.

Mengubah Sandi WiFi dari Hp

Selain lewat PC, cara merubah sandi WiFi Indihome juga dapat dilakukan melalui hp sehingga tidak perlu repot membuka PC. Ikuti langkah seperti ini agar WiFi IndiHome terhindari dari koneksi lambat tanpa alasan yang jelas.

1. Menghubungkan dengan WiFi

Pastikan bahwa hp sudah dihubungkan ke jaringan yang hendak diganti kata sandinya. Setelah itu akses browser yang biasanya dipakai untuk browsing. Serupa dengan sambungan melalui komputer, ketikkan alamat “192.168.1.1” kemudian klik Enter.

2. Mengganti Kata Sandi

Login dengan mengetikkan username beserta passwordnya di kolom. Perlu diingat bahwa huruf yang digunakan haruslah huruf kecil semuanya. Jika halaman gagal diakses, coba buka 192.168.1.254 sebagai opsi lainnya. Cara merubah sandi WiFi IndiHome selanjutnya yakni mengakses menu “Network”, berikutnya pilih “WLAN”, lanjutkan dengan “Security”.

Di pilihan WPA Passphrase buatlah sandi baru dan tekan “Submit” maka proses merubah password sudah dijalankan. Setelah ini, pengguna sudah dapat memakai sandi yang baru di WiFi IndiHome. Sekarang seluruh perangkat yang pernah terhubung dengan kata sandi lama telah terputus, maka perlu menyambungkannya kembali memakai password baru yang sudah dibuat tadi.

Seperti itulah cara merubah sandi WiFi IndiHome dengan praktis. Setelah mengetahui bagaimana merubah sandi dengan dua cara tadi, pastikan untuk rutin mengganti sandi WiFi. Meski terkesan sederhana, namun rutin merubah kata sandi WiFi menghindari gangguan seperti masalah keamanan dan kecepatan jaringan yang tidak stabil. Apabila masih kurang cepat, pengguna bisa mencoba menggunakan aplikasi untuk menguatkan sinyal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *